advertise

Minggu, 06 September 2009

kejadian aneh antara anak dan orangtua


Hubungan ayah dan anak bisa jadi cerita yang menarik. Kadang-kadang ada ayah yang merawat seorang anak yang ternyata belakangan baru diketahuinya bukanlah anak kandungnya atau ada keluarga yang melahirkan anak kembar yang salah satunya ternyata bukan anak kandungnya. Ada yang memperebutkan hak asuh anak bahkan adapula yang berjuang untuk menghindar dari kewajiban mengasuh anak. Malah ada suami yang hamil karena istrinya tidak subur. Aneh-aneh...
nah begini nih cerita nya


2 Saudara Kembar yang Bingung Menentukan Siapa Ayah dari Anak yang Dilahirkan oleh Wanita yang Sama-sama Pernah Ditiduri..

Sepasang saudara kembar, Raymon dan Richard Miller, mereka adalah ayah dan paman bagi seorang anak perempuan berusia 3 tahun. Sepertinya tidak ada yang aneh, cuma masalahnya mereka tak pernah tahu siapa yang ayah siapa yang paman. Raymon Richard telah menjalani proses persidangan selama 4 tahun untuk hak keturunan atas anak itu dimana pasangan kembar identik asal Missouri ini mengaku secara tidak sengaja telah berhubungan sex dengan wanita yang sama, Holly Marie Adams, ibu dari anak itu.
Menurut Holly, dia tidak sengaja berhubungan sex dengan keduanya pa
da hari yang sama. Saat Holly ditanya siapa yang menghamilinya, dia menunjuk Raymon, tapi dia meminta untuk dilakukan paternity test , dan bersama saudaranya Richard membawa hasilnya ke pengadilan. Tapi test itu tidak membantu karena hasilnya menunjukkan keduanya 99,9 persen bisa saja merupakan ayah dari sang bayi - dan keduanya ternyata tidak mau menanggung biaya hidup sang anak.




3.Pria yang Mempunyai Anak dari Sampel Spermanya yang Berasal dari 22 Tahun Yang Lalu

Pada bulan Juni 2006, Chris Biblis, mantan pasien leukimia yang sampel spermanya dibekukan saat masih remaja, menjadi ayah atas seorang bayi setelah para dokter sukses mencairkan sampelnya setelah 22 tahun. Chris masih berusia 16 tahun saat dokter memintanya melakukan radiotherapy yang mungkin akan menyebabkan dirinya infertile. Dokter merekomendasikan untuk mengambil sampel spermanya untuk penggunaan di masa depan sebelum Chris memulai terapinya. Saat ini, di usianya yang ke-38, Chris merayakan kelahiran bayi perempuannya, Stella, dari rahim istrinya. Di rahim istrinya inilah ditanam benih bayi hasil sampel sperma Chris dari 22 tahun yang lalu yang diinjeksikan ke dalam sel telur istrinya.
Penyimpanan sprema selama 22 tahun sebelum kemudian digunakan ini tercatat merupakan rekor dunia.

sumber:http://terselubung.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar